Cisarua

Deal, PPP Koalisi dengan PDIP Dipilkada KBB

Pertemuan antara Ketua DPC PDIP KBB, Abubakar bersama Ketua DPC PPP Samsul Ma’arif di sebuah villa di kawasan Cisarua, Senin (18/9/2017) untuk menyatakan koalisi di pilkada 2018 nanti.

CISARUA- Sinyal partai Islam merapat ke PDIP di pilkada KBB menguat. Buktinya, Ketua DPC PDIP KBB, Abubakar mau datang saat diundang DPC PPP KBB untuk membahas koalisi. Pertemuan pun dilakukan di sebuah vila di kawasan Cisarua. “Betul kami sudah bertemu dengan Pak Abubakar dalam rangka silaturahmi politik jelang pilkada,” ujar Sekretaris DPC PPP, M Dartiwa kepada redaksi, Senin (18/9/2017).

Pertemuan itu pun, PPP nampaknya siap memberikan dukungan kepada PDIP di pilikada terlepas siapa jago nanti yang bakal di usung PDIP di pilkada. “Kami sepakat untuk mendukung kepada pemerintahan yang sekarang,” katanya.

Pihaknya, kata Iwocck–sapaan akrab M Dartiwa, tidak gegabah dalam memberikan dukungan untuk PDIP. Masalah itu pun di godod dulu secara mantang bersama jajaran pengurus PPP dari mulai DPC, PAC dan ranting. “Akhirnya kami satu suara berdasarkan pandangan dari semua menyatakan berkoalisi dengan partai pemerintah yakni PDIP,” tegas Iwocck.

Pertimbangannya, kata Iwocck, kuatnya dukungan untuk jago dari PDIP sangat mendominasi diperhelatan pilkada kali ini.
“Terbukti suara di masing-masing kecamatan lebih didominasi oleh jago-jago dari PDIP,” tuturnya.

Seperti diketahui ada enam jago PDIP yang maju dipilkada KBB yakni Yayat T Soemitra wakil bupati KBB, Elin Suharliah istri bupati KBB, Aa Umbara Sutisna Ketua DPRD KBB, Udis Supriatna mantan Ketua DPC KBB, dan Pamriadi Ketua Ganti Jabar. (wie)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top