
Duet pasangan calon bupati/wakil bupati KBB, Aa Umbara Sutisna-Yayat T Soemitra didukungan PAC PDIP Kecamatan Cihampelas KBB.
BATUJAJAR- Tak mau kalah dengan sayap partai PDIP, BMI dan Repdem yang sudah punya jago di pilkada, Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDIP Cihampelas, KBB, nampak harga mati untuk memenangkan pasangan bakal calon bupati/wakil bupati KBB dari PDIP, Aa Umbara Sutisna-Yayat T Soemitra dalam pilkada serentak 27 Juni 2018.
“Kita sudah sepakat memenangkan pasangan calon Aa Umbara-Yayat T Soemitra,” kata pengurus PAC PDIP Cihampelas, Tete Qoerudin, Minggu (17/9/217).
Duet pasangan Aa Umbara-Yayat T Soemitra, kata Tete, hasil survei DPD PDIP Jabar cukup tinggi. “Mudah-mudahan saja bisa mendapat rekomendasi dari DPP PDIP, tapi saya yakin itu,” tuturnya.
Tete menyebutkan, kendati tidak secara terang-terangan, ada juga sebagian PAC PDIP yang menginginkan pasangan ini mendapat rekomendasi dari DPP PDIP. “Mereka itu (para PAC PDIP, red) mendukung pasang Aa-Yayat cuman tidak terang-terangan saja,” tandasnya.
Seperti diketahui, kendati belum diputuskan DPP PDIP siapa yang bakal direkomendasi maju sebagai calon bupati/wakil bupati KBB di pilkada, namun ada dua sayap PDIP yakni BMI dan Repdem KBB, terang-terangan mendukung pasangan Elin Suharliah-Maman S Sunjaya. Bahkan bentuk dukungan itu, BMI memasang baligo raksasa di tiap kecamatan di KBB. (wie)
