RAGAM DAERAH– Badan Penyuluhan dan Pendampingan Hukum (BPPH) Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Bandung Barat (KBB) menduga, ada permainan yang terstruktur, sistematis serta masif di dua desa di Kecamatan Cihampelas KBB.
“Kami mencium adanya permainan di Kecamatan Cihampelas khususnya di dua desa yaitu Pataruman dan Citapen, akses informasi untuk melihat salinan C1 sampai hari ini begitu tertutup, bahkan proses rekap di Kecamatan Cihampelas sangat lambat,” ujar BPPH MPC PP KBB, Hildan Septian, SH dan rekan dalam rilisnya, Rabu 21 Febuari 2024.
Pihaknya mensinyalir ada pengkondisian yang dilakukan oleh oknum penyelenggara dan pihak-pihak lainnya. “Kami juga menerima aduan dari masyarakat dimana ada praktik-praktik kecurangan yang menguntungkan salah satu caleg dan partai,” katanya.

Dedi Ruskanda, SH.
BPPH MPC PP KBB mendesak Bawaslu
KBB untuk segera turun menginvestigasi temuannya di Kecamatan Cihamplas. “Kami menginginkan pemilu ini berjalan dengan jurdil,” ujar Dedi Ruskanda, SH.
Saat inu, BPPH sedang mengumpulkan beberapa alat bukti yang mengindikasikan terjadi kejanggalan dan kecurangan pada saat menjelang pencoblosan dan penghitungan suara. “Segera kami akan laporkan dan serahkan beberapa buktinya kepada Bawaslu KBB,” katanya. ***
