Ngamprah

F-NPI Solid, Siap Bentengi “Penguasa” di Parlemen

Rapat konsolidasi F-NPI di Kantor DPD Nasdem. ft istimewa

PADALARANG– Konflik di tubuh Fraksi Nasdem Persatuan Indonesia (F-NPI) DPRD KBB, berakhir dengan manis. Bupati Bandung Barat sekaligus Ketua DPD Nasdem, Aa Umbara Sutisna menggelar rapat konsolidasi F-NPI di Kantor DPD Nasdem KBB, Jalan Cihaliwung Padalarang, Minggu (4/9/2020).

Rakor dihadiri anggota DPRD Fraksi NPI sekaligus ketua partai masing-masing.

Ketua DPC PPP KBB, Samsul Ma’arif menyebutnya, jika PPP dan Bupati di ibaratkan teman tapi mesra. Artinya, kata Samsul, dirinya dengan bupati ketika menjabat Ketua DPRD KBB, sudah ada ikatan emosinal yang kuat.

“Cuman takdir saja berkata lain saat di pilkada. Da kalau jodoh mah moal kamana kata agamanya,” kata Samsul kepada redaksi.

Konsolidasi yang cukup lama satu meja itu menghasilkan kesepakatan kerjasama secara politik. Yakni, fraksi harua bisa ikut memainkan peranan untuk kemajuan pembangunan di KBB, juga F-NPI harus mengamankan kebijakan bupati di legislatif.

“Ya F-NPI harus bisa jadi benteng penguasa dan berperan aktif secara kebijakan politik,” ungkapnya.

Kendati begitu, Samsul mengaku bangga bisa bersama dengan koalisi partai lain meskipun kehadiran PPP sedikit terlambat. “Tapi itu tidak mengurangi arti koalisi dan koalisi ini akan terus menghatarkan koalisi episode berikutnya di 2023,” tandas Mantan Wakil Ketua DPRD ini.

Sementara itu, Sekretaris DPD Nasdem KBB, Hero Prihatnawan membantah, F-NPI ada keretakan di internal. Dengan rapat konsolidasi, kata Hero, F-NPI makin solid bahkan menyatakan siap bersama menghartakan bupati dua periode di pilkada 2023.

“Jadi kita sepakat untuk berkoalisi hingga menghantarkan bupati periode berikutnya,” kata Hero.

Hero pun memastikan, jika F-NPI tidak “pundung” seperti yang dikabarkan bakal bubar. “Tidak ada. Bahkan kita saling berinteraksi apa yang menjadi kendala di fraksi jadi sudah clear,” ungkapnya.

Hero pun memastikan jika bupati akan memberikan komitmennya kepada F-NPI dengan catatan, F-NPI memperlihatkan kinerja juga soliditasnya. “Jika sudah terjalin dan F-NPI sudah mem-back up kebijakan bupati tentu saja bupati sebagai pimpinan koalisi akan memberikan perhatian,” pungkasnya. ***

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top