Cisarua

Ketua DPRD KBB Tinjau Korban Kebakaran Nenek Tewas Terpanggang

PRIHATIN: Ketua DPRD KBB Aa Umbara Sutisna bersama Anggota Komisi III DPRD KBB Piter Tjuandys saat meninjau korban kebakaran Nenek Umi,65, di Kampung Calung RT 02/07 Desa Cipada, Kecamatan Cisarua, KBB

CISARUA-Usai gerak jalan yang dihadiri ribuan massa di Desa Cipada, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Ketua DPRD KBB bersama Anggota Komisi III DPRD KBB, Piter Tjuandys meninjau korban kebakaran Nenek Umi ,65, warga Kampung Calung RT 02/07 Desa Cipada, Kecamatan Cisarua, KBB.

Diketahui, Nenek Umi tewas terpanggang di rumah anaknya Iyus ketika kebakaran melahap rumahnya pukul 12.00 Minggu (19/11/2017). “Saya turut prihatin dengan kejadian ini,” kata Umbara, Senin (20/11/2017) saat meninjau lokasi kebakaran.

Umbara pun memberikan santunan kepada keluarga korban. “Pihak keluarga menerima dengan iklas,” kata Umbara.

Nenek Umi sudah sepekan ini tinggal bersama anaknya lantaran dalam kondisi sakit. Kebetulan rumah tersebut dalam keadaan kosong lantaran Iyus tengah bekerja. “Kejadian ini jangan sampai terulang lagi. Saya mengimbau kepada masyarakat yang memiliki orangtua jangan ditinggalkan sendirian apalagi dalam keadaan sakit,” pesan Politisi PDIP ini. Kejadian itu pun, prosesi gerak jalan tidak berjalan hingga selesai. “Karena ada warga yang tertimpa musibah, acara gerak jalan kami hentikan,” kata Umbara. (wie)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top