Politik

Klaim Lolos Pileg, Caleg Pendatang Baru Partai Nasdem Ini Gunduli Kepala

PENUHI NAZAR: Caleg Nasdem dapil tiga, Bintang Pamungkas memenuhi nazar mengunduli rambutnya saat lolos di pileg. Ft dok ragam daerah

RAGAM DAERAH– Caleg pendatang baru, Partai Nadem, Bintang Pamungkas (26) patut diperhitungkan.

Bagaimana tidak, Bintang Pamungkas yang berangkat dari dapil tiga, berhasil mengumpulkan suara terbanyak di pileg 14 Febuari lalu.

Hasil rekapitulasi sementara KPU,
Ia berada di peringkat teratas dari partai besutan Surya Paloh ini dengan total 4.821 suara.

Seperti diketahui Dapil 3 KBB membawahi wilayah Kecamatan Cisarua, Parongpong dan Lembang.

Sebagai luapan kegembiraan mendapat dukungan teratas dari partainya itu, Bintang Pamungkas mencukur habis rambutnya. Ia bersama tim suksesnya dibotaki, memenuhi nazarnya.

“Alhamdulillah, berkat dukungan dan do’a dari semuanya, saya mendapat 4.821 suara. Tentunya saya sangat berterima kasih, terutama kepada yang sudah memberikan suaranya untuk saya,” ujarnya, saat dihubungi Senin (26/2/2021).

Ia menyatakan perasaannya bercampur aduk, lantaran baru pertama kali terjun di dunia politik.

Keberhasilannya tersebut, bukan diraih begitu saja. Namun ia menyadari, itu semua berkat kerja keras timnya dalam meraih simpatik masyarakat yang memilihnya.

“Saya merasakan sedih tapi bahagia. Tapi alhamdulillah saya bisa dipercaya oleh masyarakat untuk bisa masuk mewakili masyarakat, khususnya kaum muda dan lainnya,” pungkasnya. ***

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top