RAGAM DAERAH– Musda VI DPD KNPI KBB belum terlihat geliatnya. Padahal, berdasarkan tahap panitia, Musda VI KNPI bakal digelar antara tanggal 12,13 dan paling telat 15 Febuari ini.
Namun hingga kini, belum ada kejelasan pelasanaannya kapan dilaksanakan?
Ketua PC.GP Ansor KBB, Zaki Mubarok meminta Musda VI harus dilaksanakan secara serius tidak terkesan seremonial belaka. “Tapi yang jelas Ansor menyambut baik dengan kegiatan musda. Mudah-mudahan bisa menghasilkan pemimpin yang menjadi aspirasi para OKP, tapi juga musda jangan sekadar seremonial terjebak menggurkan kewajiban musda tanpa ada solusi,” kata Zaki dihubungi, Kamis 13 Febuari 2025.
Zaki menyebutkan, KNPI harus ada singkronisasi dengan pemerintah sebagai mitra sejalan membangun Bandung Barat. “Pemda juga harus suport pemuda sebagai bagian pembangunan daerah,” tuturnya.
Zaki sempat menyinggung kepengurusan sebelumnya yang terkesan berjalan masing-masing sehingga aspirasi para OKP tidak terakomodir.
“Mudah-mudahan calon nanti bisa bersinergis dengan pemerintah dan mengakomodir aspirasi para OKP dan tentunya bisa terverifikasi oleh pemerintah juga KNPI, kegiatan juga tidak hanya saat musda saja,” sebutnya seraya meminta suport Pemda Bandung Barat kepada KNPI lebih maksimal lagi. ****
