Gunung Halu

Ngajidor di Gununghalu Bereng PKB

Ketua Dewan Syuro PKB KBB ustad Alit Munawar.

GUNUNG HALU-Acara sambut tahun baru Islam 1 Muharam 1439 H, karang taruna RW 14 Desa Buni Jaya, Kecamatan Gununghalu, Kabupaten Bandung Barat (KBB) bekerjasama dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) KBB menggelar “Ngajidor”.

Ngajidor ini merupakan singkatan Ngaji Bari Ngabodor yang mendatangkan ustad dari Garut pada malam puncak, Kamis 21 September 2017 atau bertepatan dengan 1 Muharam 1439 hijriah di Lapangan SMP IT Al Qohariyyah Kampung Cibodas RW 14 Desa Bunijaya, Kecamatan Gununghalu, KBB.

“Tujuannya adalah untuk memeriahkan tahun baru Islam serta menanamkan rasa cinta dan peduli terhadap tahun baru Islam di kalangan kaum muda, yang selama ini sudah mulai terkikis dan mereka kadang lebih peduli kepada pergantian tahun masehi dari pada miladiyah/tahun Islam,” ujar Ketua Dewan Syuro PKB, Ustad Alit Munawar, Selasa (19/9/2017). Acara ini pun dimeriahkan dengan lomba Nasyid, lomba qosidah, hafalan qur’an, dan lomba pidato. (wie)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top