Lembang

Pemkab KBB Bentuk Koperasi Khusus Petani Tembakau

BISNIS: Tembakau menjadi salah satu komoditi usaha yang tengah dikembangkan Pemkab Bandung Barat.

LEMBANG-Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Ade Wahidin mengungkapkan, bahwa nilai jual komoditas tembakau ini perlu ditinggkatan lagi. Pasalnya, saat ini para petani masih memproduksi pasar di tingkatan tembakau lokal.

“Namun semua perlu ditunjang dengan penerapan pemahan dan keterampilan yang baik, agar petani tembakau bisa berdaya saing,” katanya.

Ade menambahkan, pemerintah daerah terus mendorong semangat kewirsausahaan di kalangan petani. Sementara untuk mendorong usaha para petani tembakau, saat ini pihaknya menyediakan koperasi khusus yang menfasilitasi para petani penghasil tembakau.

“Koperasi yang sudah berbadan hukum baru ada lima. Namun, kedepan kita akan mengembangkan kopersi lebih banyak lagi,” ujar Ade.(wie)

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top