Politik

PKB Kumpulkan Bacaleg, Tergetkan 10 Kursi Legislatif

RAGAM DAERAH– Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Bandung Barat (KBB) merapatkan barisan para bakal calon legislatif (Bacaleg) lewat kegiatan Pendidikan Kader Pertama PKB di Lembang, Sabtu 29 November 2022.

Selain bacaleg, kegiatan itu diikuti 240 peserta dari mulai DPAC, hingga DPRT. Hadir juga Fraksi PKB DPRD KBB, Ade Wawan, Wendi Sukmawijaya, Alit Munawar, Asep Sudrajat, dan Ahmad Kosasih.

Ketua DPC PKB KBB, Asep Dedi mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan pintu masuk proses kaderisasi di PKB sebagai bentuk loyalitas terhadap partai.  “Dengan ikut sertanya sebagai peserta sebagai bentuk loyalitas terhadap partai juga dalam perjuangan menuju kontestasi pemilu 2024,” ungkapnya.

Pihaknya juga terus melakukan pembenahan di struktur partai, mulai dari struktur DPC, DPRT, dan  badan otonom. “Tentunya kita maksimalkan untuk mengisi kader di tiap rw dan 2024 nanti proses kaderisasi selesai hingga anak ranting. Sehingga sebanyak 8.341 RW bisa terisi kader-kader PKB,” kata Dedi.

Pihaknya juga tetap ngotot target 10 kursi di legislatif pada pemilu 2024 mendatang.

Wakil Ketua DPW PKB Jawa Barat, Unjang Asari mengatakan, jika proses kaderisasi sangat penting menuju proses kemenangan PKB di 2024. ***

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top