Kota Bandung

PMI Bandung Krisis Ketersedian Darah, PWI Jabar Gelar Donor Darah

BANDUNG– Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bandung saat ini tengah dilanda krisis ketersedian darah sejak Februari ini. Padahal, Ketersediaan darah sangat dibutuhkan terutama untuk menurunkan angka kematian Ibu dan anak.

Kepala Bidang Pelayanan Unit Transfusi darah PMI Kota Bandung, dr Wahyu Suryawidjadja mengatakan, krisis darah
terutama golongan A dan B. “Ini juga untuk menurunkan angka kematian ibu dan anak. Terutama dalam transfusi darah,” ujarnya di sela-sela kegiatan donor darah yang diadakan PWI Jawa Barat dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) di Kantor PMI Kota Bandung, Jalan Aceh, No 79 pada Sabtu (22/2/2020).

kegiatan sosial donor darah  yang berlangsung dari pukul 08.00 WIB diikuti oleh 150 orang pendonor yang terdiri dari anggota PWI, perwakilan wartawan dari media massa dan masyarakat umum. Sebelumnya para pendonor yang sudah terdaftar, dilakukan pemeriksaan tensi dan HB darah. Setelah dinyatakan sehat, para pendonor pun diambil darah oleh tim dari PMI Kota Bandung.

Ketua PWI Jabar Hilman Hidayat mengatakan, aksi donor ini merupakan aksi sosial untuk menolong sesama. “Kami berterima kasih kepada PMI Kota Bandung yang sudah bekerja sama dengan PWI untuk kegiatan donor darah,” ujarnya.

Masih menurut Hilman, kegiatan donor darah ini sangat bersentuhan sekali dengan sisi kemanusiaan. Oleh karena itu, dia berharap, kegiatan ini menjadi bagian ibadah dari komunitas PWI dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas, terutama bagi mereka yang membutuhkan bantuan darah. (wie)

Digiprove sealCopyright secured by Digiprove
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top