RAGAM DAERAH– Salah Seorang Tokoh Bandung Barat yang juga Tim Pemenangan AKUR, Kustiwa meyebutkan, Plt Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan mempunyai populeritas yang cukup mempuni untuk kembali maju di pilkada 2024.
Kendati populeritas Hengky cukup unggul saat ini, namun kata Kustiwa, belum bisa menjadi jaminan untuk bisa memenangkan kontestasi pilkada di 2024. “Kalau survei internal beberapa lembaga survei ternyata elektabilitasnya belum tertinggi dari beberapa tokoh yang ada di Bandung Barat,” kata Kustiwa, Selesa 11 Oktober 2022.
Kustiwa mengatakan, beberapa tokoh di Bandung Barat saat ini sudah mulai muncul untuk maju diperhelatan pilkada 2024. Namun para tokoh itu belum terang-terang menyatakan siap maju. “Ya masih malu-malu tapi mau. Mau tapi ragu-ragu,” seloroh pria berambut gondrong ini.
Dengan begitu, sambung pria yang akrab disapa Uwa Kustiwa ini mengungkapkan, kekuatan masing-masing calon yang maju belum bisa terbaca saat ini. “Jadi siapa saja calon kuat yang berpeluang dapat merebut kursi BB 1 belum bisa diprediksi,” katanya.
Faktor kondisi Pemda Bandung Barat saat ini yang perlu dibenahi, kata Kustiwa, salah satu penyebab para tokoh berpotensial di KBB masih ragu untuk maju di pilkada 2024.
“Kalau merunut dari tujuan pemekaran kondisi Bandung Barat saat ini berangkat dari nol bahkan minus. Jadi ini merupakan pekerjaan rumah besar bagi pemimpin Bandung Barat ke depan yang cukup berat terutama dalam konteks pembenahan di internal pemerintahan Bandung Barat,” katanya.
Kustiwa juga menyebutkan, calon-calon yang sudah terlihat ada gerakan untuk maju di pilkada 2024 yakni:
1. Plt Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan
2. Adang Rahmat Safaat Birokrat KBB
3.Yayat Soemitra mantan Pjs Bupati Bandung Barat
4. Panji Tirtayasa Wakil Bupati Serang
5. Pamriadi Tokoh Pemuda Bandung Barat
6. Megahari pensiunan birokrat KBB
7. Ernawan Natasaputra mantan Wakil Bupati Bandung Barat
8. Pipih Supriati Wakil Ketua DPRD KBB
9. Asep Dedi Ketua PKB KBB
10. Sundaya Anggota DPRD KBB
11. Bagja Setiawan Anggota DPRD KBB
12. Aep Nurdin Anggota DPRD Jawa Barat
13. Taufiqurohman Anggota DPRD KBB
14 Edi Rusyandi Anggota DPRD Jawa Barat
Kustiwa berharap, pemimpin masa depan Bandung Barat tak hanya sekadar hanya ingin menjadi pemimpin belaka, namun bisa memberikam solusi terhadap berbagai permasalahan yang multi dimensi di Bandung Barat saat ini. “Menjadi pemimpim di Bandung Barat menurut saya berat. Makanya pemimpin nanti bisa memberikan solusi dari multi dimensi permasalahan di Bandung Barat saat ini,” pungkasnya. ***
