LEMBANG- Menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1439 H, Desa Cikahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB) menyambutnya dengan suka cita.
Hari ini digelar event lomba cerdas cermat, Sabtu (16/9/2017). Pesertanya merupakan para pemuda di lingkup RW Desa Cikahuripan. Juga pada kesempatan itu, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Desa Cikahuripan, memaparkan beberapa perlombaan menyambut tahun baru Islam.
“Kami melibatkan 10 RW dalam perlombaan cerdas cermat menyambut tahun baru Islam ini,” ujar Kepala Desa Cikahuripan, Sukmana.
Menurutnya, event kegiatan ini sangat penting untuk mengasah kemampuan dalam ilmu pengetahuan, juga memberikan edukasi bagi warga.
“Pada prinsipnya kegiatan ini bagiaan sumbangsih kami dalam mengedukasi masyarakat, mudah-mudahan ini bisa bermanfaat bagi umat menyambut tahun baru Islam ini,” ungkapnya.
Hadir pada kesempatan itu, pimpinan pondok pesantren di lingkup Desa Cikahuripan juga para tokoh agama. (wie)