Cimahi

Tiga Titik Jalan Ini Biang Kemacetan

RAKOR: Rapat koordinasi lintas sektoral membahas titik kemacetan di wilayah hukum Polresta Cimahi, Kamis (21/12/2017).

CIMAHI – Memasuki liburan hari raya Natal dan tahun baru, tiga titik di wilayah hukum Polres Cimahi menjadi fokus pengawasan touble spot. Ketiga titik tersebut adalah, Jalan raya Padalarang, Alun- Alun Cimahi serta kawasan wisata Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Kapolres Cimahi, AKBP Rusdy Pramana Suryanagara, mengatakan, dalam upaya mengatasi kemacetan arus lalu lintas di wilayah hukumnya, pihaknya meminta pemerintahan setempat, baik Cimahi maupun Kabupaten Bandung Barat melalui dinas terkait turut terlibat dalam mengatasi kemacetan yang bakal terjadi di sejumlah titik.

“Kita rapatkan barisan agar semuanya lancar,” kata Rusdy, usai rapat koordinasi lintas sektoral di Gedung Pengabdian Mapolresta Cimahi Jalan Amir Mahmud Kota Cimahi, Kamis (21/12/2017).

Untuk pengamanan nanti, lanjut dia, pihaknya menurunkan personel gabungan dari Polri, TNI dan Pemerintah daerah Kota Cimahi sebanyak 1.351 personel. Sementara untuk pengamanan di Kabupaten Bandung Barat situasional.

“Dari hasil rapat koordinasi ini kita bersama sama telah melakukan tactical floor games, sehingga masing masing mengerti harus berbuat apa dan koordinasinya kemana saja,” ujarnya.

Selain melakukan pengamanan arus lalu lintas, Polres Cimahi pun harus melakukan pengamanan terhadap tempat beribadah terutama gereja.

“Dari Polres Cimahi kita kerahkan personel secara maksimal. Jumlah personelnya akan disesuaikan. Kalau perlu tambahan tentu akan ada pelapis,” tuturnya.

Sementara itu, sebelum melakukan pengamanan baik arus lalu lintas maupun gereja, sejumlah kendaraan serta kesiapan pasukan sudah dilakukan.

Dalam pengecekan tersebut, Kapolres Cimahi didamping Wakil Walikota Cimahi Ngatiyana langsung melakukan pengecekan.

“Pengecekan ini dilakukan supaya masyarakat bisa menikmati hari raya natal dan libur tahun baru dengan nyaman,” ujar Ngatiyana, di Mapolres Cimahi.

Dengan demikian, lanjut Ngatiyana, agar semuanya berjalan sesuai harapan, perlu sinergitas dari seluruh komponen.

“Tentunya ini menjadi tanggung jawab kita bersama,” ucapnya. (mon)

Digiprove sealCopyright secured by Digiprove
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

To Top